Asuransi Jasindo Dorong Pertumbuhan Konsumen Ritel dengan Digitalisasi
PT Asuransi Jasa Indonesia (Asuransi
Jasindo) terus mendorong pertumbuhan konsumen ritel dari berbagai kanal
termasuk di antaranya adalah melalui digital platform. Asuransi Jasindo juga
memastikan digitalisasi ini meningkatkan pertumbuhan premi yang signifikan yang
diperoleh dari produk asuransi kendaraan bermotor, asuransi kesehatan, asuransi
perjalanan, dan produk-produk simple risk lainnya.
Menurut Diwe Novara selaku Direktur Pengembangan Bisnis
Asuransi Jasindo, salah satu langkah strategisnya adalah melakukan kerja sama
pemasaran bersama para Insurtech, Aggregator, dan E-Commerce antara lain Igloo,
Fuse, Lifepal, Cekpremi.com, Blibli, dan layanan keuangan digital lainnya.
“Diharapkan dengan adanya kerja sama tersebut dapat
meningkatkan premi yang bersumber dari customer ritel atau B2C sebesar 20
persen secara yoy,” kata Diwe dalam keterangan resminya yang dikutip dari laman
resmi IFG Life.
Baca juga: IFG Tunjuk Maliki Heru Santosa sebagai Komisaris IFG Life
Diwe mengaku, besarnya pertumbuhan premi tersebut juga
didorong akibat perubahan behaviour masyarakat Indonesia akibat pandemi
Covid-19, di mana masyarakat dituntut untuk melakukan hampir semua aktivitasnya
melalui digital termasuk membeli produk-produk asuransi.
Ke depan, Asuransi Jasindo berharap bahwa bisnis yang
bersumber dari digital channel dapat memberikan kontribusi yang lebih besar
lagi dari total pendapatan premi perusahaan, rencana tersebut didasari dari
profil risiko yang dikelola digital channel di mana bisnis tersebut
menghasilkan hasil underwriting yang baik.
“Di 2022 ini Asuransi Jasindo juga akan melakukan kerja sama
lagi dengan para Insurtech yang berfokus kepada pengembangan dan pemasaran
produk asuransi properti, asuransi kecelakaan diri, dan asuransi-asuransi
simple risk yang berbasis short period,” lanjut Diwe.
Baca juga: Maksimalkan Layanan Digital, IFG Life Luncurkan Layanan Digital LIFIA
Asuransi Jasindo juga melakukan inovasi dari berbagai lini
termasuk proses bisnis. Salah satu inovasi yang berfokus pada digitalisasi
adalah akseptasi dan klaim, oleh sebab itu Asuransi Jasindo menghadirkan
digital insurance solution melalui berbagai jenis layanan digital.
“Untuk pembelian produk asuransi perjalanan dapat dilakukan
melalui website www.jasindotravel.co.id termasuk proses klaim, kemudian untuk
produk asuransi kendaraan bermotor, Asuransi Jasindo juga menghadirkan layanan
klaim berbasis digital yaitu Claim Motor System (CMOS),” sambungnya.
Asuransi Jasindo yang merupakan bagian dari Indonesia
Financial Group (IFG) juga sedang mengembangkan Mobile Apps untuk pembelian
produk-produk asuransi simple risk dengan nama EASY, di mana para user EASY
akan dimanjakan dengan berbagai macam produk-produk asuransi untuk melengkapi
hidup para user EASY yang pastinya dapat memberikan perlindungan dari
risiko-risiko yang mengancam.
Baca juga: Tingkatkan Perlindungan Konsumen, OJK Terbitkan Regulasi PAYDI
“Diharapkannya, dengan begitu banyaknya layanan digital dari
Asuransi Jasindo dapat terbentuk sebuah ekosistem digital dimana Asuransi
Jasindo dapat cepat dan tangkas menjawab kebutuhan pasar serta
perubahan-perubahan yang terjadi kedepannya,” lanjut Diwe.
Dengan adanya ekosistem digital, Asuransi Jasindo juga berharap dapat meningkatkan peneterasi Asuransi Jasindo di pasar asuransi umum Indonesia khususnya market ritel atau B2C, kemudahan dalam proses bisnis baik pembelian produk asuransi ataupun pengajuan klaim akan menjadi Unique Selling Point (USP) bagi Asuransi Jasindo, ekosistem digital juga membuat proses bisnis jauh lebih cepat karena proses bisnis dapat dilakukan di manapun dan kapanpun.